MANADO – Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Provinsi Sulawesi Utara (Minut) memprakarsai launching OLLMaS (Optimalisasi Layanan Literasi Mahasiswa).

Launching OLLMaS ini dihadiri Pustakawan Ahli Utama Perpusnas RI Dedy Junaedy, Asisten I Setdaprov Sulut Edison Humiang mewakili Gubernur Sulut di Hotel Grand Puri Manado, Rabu (16/9/2020).

Kepala Dinas Perpustakaan dan Kerarsipan Sulut, Jani Lukas menjelaskan, kegiatan OLLMaS diprakarsai Pemprov Sulut melalui pihaknya sesuai arahan Gubernur Olly Dondokambey dan Wakil Gubernur Steven Kandouw.

“Di tengah pandemi Covid-19, kegiatan ini bertujuan agar supaya dapat meningkatkan akses literasi bagi mahasiswa di Sulut dalam memperoleh layanan pustaka untuk kepentingan studi, dan secara umum bagi masyarakat Sulut,” ungkapnya.

Lanjut Jani, strategi yang dilaksanakan yaitu dengan melakukan kerja sama antara Pemprov Sulut dengan Asosiasi Perguruan Tinggi Swasta Indonesia (APTISI) Sulut.

“Dengan adanya kerja sama ini maka semua perpustakaan perguruan tinggi telah memiliki wadah yang akan salin bersinergi menunjang pengembangan perpustakaan di Sulut,” tuturnya.

Diterangkan Jani, ruang lingkup kerja sama meliputi peningkatan kwalitas koleksi bahan pustaka, peningkatan sarana prasarana, sumberdaya dan tenaga pustakawan.

“Serta pelaksanaan kegiatan lomba mahasiswa untuk meningkatkan kunjungan mahasiswa di perpustakaan daerah sulut,” terangnya.

“Hari ini OLLMaS sudah di launching dan diharapkan para mahasiswa di perguruan tinggi dapat lebih mendapatkan akses bagi layanan literasi untuk meningkatkan pengetahuan dan informasi,” sambungnya.

Perpustakaan Daerah Sulut juga, kata Jani, akan lebih meningkatkan fungsinya baik sbgi penunjang pendidikan, penelitian, pelestarian bahan pustaka, informasi serta rekreasi bagi pengunjung.

“Peserta yang hadir adalah seluruh Pustakawan baik di Provinsi, Kabupaten Kota dan Perguruan Tinggi di Sulawesi Utara,” tuturnya.

Pada kesempatan itu juga dirangkaikan dengan Penyerahan Hadiah Pemenang Lomba mahasiswa antar perguruan tinggi yaitu Lomba Ide Kreatif Mahasiswa dan Librarian Award Tahun 2020.

Ketua APTISI Sulut, Sahrul Polli memberikan apresiasi atas upaya dan terobosan Perpustakaan Sulut untuk bersama meningkatkan SDM mahasiswa dengan meningkatkan minat baca.

“Pastinya, program ini akan memberikan kemudahan bagi para mahsiswa dalam mencari rujukan informasi dalam tugas di perpustakaan daerah. Kita juga berharap, agar perpustakaan daerah dapat terus berbenah mengikuti perkembangan jaman dan teknologi saat ini,” pungkasnya. (rivco tololiu)

 

Pada kesempatan itu juga dirangkaikan dengan Penyerahan Hadiah Pemenang Lomba mahasiswa antar perguruan tinggi yaitu Lomba Ide Kreatif Mahasiswa dan Librarian Award Tahun 2020.

Sebagai pemenang :

 

– Ide Kreatif Mahasiswa :

Juara I   : Balgis Nur Yarbo (IAIN Manado)

Juara II  : Vallen Mamangkey (UNSRAT)

Juara III : Kurnia Falensia Laidy Surentu (PRISMA Manado)- Librarian Award Tahun 2020 :

 

Juara I   : Rejune Junita Lesnussa, S.Sos, M.Si (Universitas Teknik Sulawesi Utara)

Juara II  : Veronika Mngundap, S.Sos (Universitas De La Sale Manado)

Juara III : Deby Lintong, S,Sos (UNIMA)