MANADO — Usai memimpin rapat kerja perdana bersama ASN dan THL Pemkot, Wali Kota Andrei Angouw langsung turun lapangan (turlap) menyambangi sejumlah kecamatan untuk melihat langsung pelayanan serta sejumlah persoalan di wilayah.

Di Kecamatan Singkil, wali kota memantau penanganan sampah di Wilayah Kelurahan Singkil II hingga TPA Sumompo. Serta melihat langsung operasional Pasar Rakyat Buha, pelayanan di Puskesmas serta Kantor Camat Singkil. Kunjungan kerja diakhiri dengan berdialog bersama petugas di Rumah Potong Hewan (RPH) Taas, Kecamatan Tikala.

Wali Kota Andrei Angouw menerima aspirasi pedagang Pasar Rakyat Buha.

Usai kunjungan, Wali Kota Andrei Angouw menyatakan, permasalahan yang sangat mendasar adalah proses pembongkaran sampah di TPA Sumompo yang terlambat sehingga membuat antrean truk sampai berjam-jam. “Ini mempengaruhi penanganan sampah di kecamatan-kecamatan,” ujar Angouw.

Sementara di Pasar Rakyat Buha, Angouw mengaku mendapatkan sejumlah aspirasi dari pedagang, termasuk mengusulkan pembangunan terminal agar di lokasi tersebut tidak sunyi dan ekonomi berputar cepat.

Wali Kota Andrei Angouw berdiskui bersama petugas di RPH Taas.

“Semua permasalahan serta aspirasi yang terserap lewat kunjungan lapangan ini, nantinya akan dibahas secara teknis dengan instansi terkait untuk mencari solusi secepat mungkin,” pungkas Angouw.

Tampak mendampingi Wali Kota, Ketua Komisi III DPRD Manado Ronny Makawata, Anggota DPRD Jeane Sumilat dan Rosalita Manday, Plt Kadis DLH Franky Porawouw, Camat Singkil Zainal Abidin dan Camat Tikala Argo Sangkay. (kimgerry)