TOMOHON – Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Provinsi Sulawesi Utara (Sulut) menggelar pelaksanaan vaksinasi Covid-19 di Auditorium Bukit Inspirasi, Kota Tomohon, Senin (4/10/2021).

Dalam kegiatan ini, KNPI Sulut bekerja sama dengan KNPI Tomohon, Komisi Pelayanan Pemuda Sinode GMIM (KPPSG) dan Komisi Pelayanan Remaja Sinode (KPRS) GMIM.

Kegiatan vaksinasi Covid-19 ini dibuka lewat penyuntikan oleh Ketua KPPSG Pnt dr Pricillia Tangel, yang juga merupakan tenaga kesehatan kepada peserta penerima vaksin.

Ketua DPD KNPI Sulut, Rio Dondokambey mengatakan, kegiatan ini untuk membantu pemerintah dalam hal mempercepat proses vaksinasi demi terciptanya herd immunity di masyarakat.

“Ini bagian dari program vaksinasi yang sudah berjalan waktu lalu. Kita berkoordinasi dengan KNPI kabupaten/kota dan kali ini giliran Kota Tomohon,” kata Rio Dondokambey.

Ia mengimbau kepada seluruh jajaran kepengurusan KNPI agar menjadi agen dalam mensosialisasikan anjuran protokol kesehatan 6M kepada masyarakat.

“Lawan Covid-19 tidak cukup dengan saya, kamu atau dia. Tetapi kita. Ini perang bersama. Maka gotong royong adalah kunci memenanginya,” ungkapnya.

Rio mengakui walaupun vaksinasi berjalan dengan baik dan jumlah masyarakat tervaksin semakin banyak, tetapi penerapan protokol kesehatan dalam kehidupan sehari-hari, tetap menjadi hal terbaik dalam upaya memutus mata rantai penyebaran virus corona.

“Kita harus bantu pemerintah menggalakkan penerapan protokol kesehatan, mulai dari penggunaan masker, menjaga jarak, mencuci tangan, hingga tak membuat kerumunan orang. Ini penting, untuk mencegah penyebaran virus corona,” pungkasnya. (rivco tololiu)