MANADO- Hotel bintang lima Four Points by Sheraton Manado, sukses menggelar event Christmas Lighting Cocktail Party, Sabtu (20/11/2021). Acara berlangsung meriah dengan dihadiri rekan-rekan bisnis dari hotel yang terletak di Kawasan Manado Town Square (Mantos) tersebut.

“Kami berterima kasih kepada pihak-pihak yang sudah mendukung kami selama ini. Tentunya kami berharap Four Points by Sheraton akan terus memancarkan cahaya terang di Manado, bahkan Sulawesi Utara,” ujar General Manager Hotel Four Points by Sheraton Manado, Syam Suryadi.

Four Points by Sheraton Manado juga mendukung program Pemerintah Kota Manado yakni Christmas Light On. Owner Mantos Hengky Wijaya didamping GM Four Points by Sheraton Manado membunyikan bell sebagai tanda terang Natal telah menyala di Kota Manado.

Undangan yang hadir dijamu dengan makanan-makanan andalan Four Points by Sheraton Manado. Acara juga dimeriahkan dengan nyanyian pujian Natal dari Miracle Choir Entertainment.

“Kami tentunya berharap kerja sama yang sudah terjalin selama ini dengan rekanan bisnis maupun media massa di Sulut akan semakin baik. Four Points by Sheraton Manado akan terus berupaya memberikan pelayanan terbaik sehingga bisa berkontribusi pada pertumbuhan ekonomi daerah ini,” ungkap Hendrik Gustaf, Asst. Marcomm Manager Four Points by Sheraton Manado, yang juga memandu acara Christmas Lighting Cocktail Party. (Redaksi)