JAKARTA – PT Astra Honda Motor (AHM) meluncurkan New Honda PCX160 dengan tampilan design teranyar yang sarat dengan kemewahan dan kecanggihan melalui penyematan beragam inovasi teknologi modern yaitu konektivitas pengendara dengan sepeda motornya. 

Hadir dengan perubahan menyeluruh pada sisi design, New Honda PCX160 mampu meningkatkan rasa percaya diri sekaligus menghadirkan kenyamanan kelas atas bagi pecinta big skutik premium di Tanah Air.

Berbagai Peningkatan di New Honda PCX160

Mengadopsi mesin yang lebih bertenaga dengan kapasitas 160cc 4 katup enhanced Smart Power plus (eSP+), berpendingin cairan, serta memiliki teknologi minim gesekan dan performa yang meningkat, skutik premium ini mampu memberikan kesempurnaan puncak saat dikendarai harian maupun jarak jauh. 

Model ini pun mampu menghasilkan tenaga maksimal hingga 11,8 kW @8.500 dengan torsi puncak 14,7 Nm @6.500 rpm untuk menghadirkan sensasi kesenangan berkendara.

Ditunjang fitur Honda Selectable Torque Control (HSTC) pada tipe ABS & RoadSync, skutik ini memberikan rasa aman bagi pengendara saat melintasi jalan yang licin. 

Dengan design terbaru, New Honda PCX160 mempertahankan lampu LED pada semua sistem tata cahaya untuk mendukung kemewahan dan kecanggihan. 

Tampilan pada Full Digital Panel Meter pada tipe CBS & ABS, memberikan informasi yang lengkap, antara lain indikator baterai, perawatan v-belt, dan indokator fitur HSTC pada tipe ABS.

Selain itu, New Honda PCX160 menghadirkan USB Type-C Charger terbaru, di mana sudah tersedia socket untuk melakukan pengisian daya. 

Skutik premium ini juga telah didukung dengan Honda Smart Key System yang dilengkapi Anti-Theft Alarm dan Answer Back System pada semua tipe yang dapat memberikan keamanan & kebanggaan serta tampilan berkelas.