MANADO—Swiss-Belhotel Maleosan Manado bekerja sama dengan Palang Merah Indonesia (PMI) Sulawesi Utara menyelenggarakan kegiatan donor darah.

Aksi kemanusiaan ini dipusatkan di Ruang Tonsea Swiss-Belhotel Maleosan Manado, Kamis, 12/9/2019.

Selain menggelar donor darah, Swiss-Belhotel Maleosan Manado juga menggelar pemeriksaan kesehatan gratis.

General Manger Swiss-Belhotel Maleosan Manado Faisal Tranggono mengatakan, pihaknya selalu menjalankan misi kemanusiaan untuk mengajak semua kalangan membantu sesama lewat donor daerah. “Donor daerah sudah menjadi program penting kami untuk membantu sesama,” jelasnya, Kamis, 12/9/2019.

Dia mengatakan, donor darah sudah menjadi program penting perhotelan yang diadakan setiap tiap bulan sekali.

“Kami berupaya membantu PMI mengajak masyarakat menyumbangkan darahnya,” terangnya.

Karena itu, pihaknya berkomitmen menjalankan program donor darah secara rutin di Kota Manado. Pasalnya program itu merupakan wujud dukungan bagi kegiatan kemanusiaan di daerah demi membantu tercukupi pasokan darah bagi yang membutuhkan.

Dari pantauan KORAN SINDO MANADO, aksi kemanusiaan tersebut diikuti karyawan, hotelier di Manado, tamu hotel, mitra bisnis, hingga masyarakat setempat.

Adapun, proses mendonorkan darah telah melewati beberapa tahapan yang di monitoring langsung oleh dokter dan tim PMI. Sehingga yang bisa mendonorkan darahnya sudah melalui semua tahapan pemeriksaan tersebut. (stenly sajow)