Wakil Wali Kota Mor Bastiaan memberikan bantuan kepada sejumlah jamaah kurang mampu dalam safari ramadan di Kelurahan Buha, Rabu (23/5). (istimewa)

MANADO — Wakil Wali Kota Mor Bastiaan menghadiri Safari Ramadan Pemerintah Kota (Pemkot) Manado di Masjid Jami Sabilal Muhtadin di Kelurahan Buha, Kecamatan Mapanget, Rabu (23/5).

Dalam sambutannya, Mor berpesan kepada jamaah serta seluruh masyarakat yang ikut acara buka bersama, untuk tetap menjaga kerukunan antarumat beragama. “Lebih giat melaksanakan ibadah dan jangan kita terpancing dengan isu-isu negative yang kini hangat beredar di media sosial. Apalagi, bangsa kita belum lama ini diserang teror bom yang bertujuan memecah belah. Mari terus tingkatkan rasa toleransi sesama umatberagama,” imbau Mor.

Dia menjelaskan, Safari Ramadan merupakan kegiatan rutin dilaksanakan pemkot sebagai wadah mendekatkan diri kepada masyarakat. “Pemerintah dan masyarakat harus berperan aktif mempertahankan predikat Manado sebagai kota paling toleran di Indonesia,” ajak Mor.

Sementara itu, H Ulias Taha yang memberikan tausyah mengajak Jemaah untuk melaksanakan puasa yang merupakan perintah Allah paling istimewa. “Puasa bertujuan membentuk manusia yang bertaqwa. Karena orang yang paling hebat di dunia ini adalah mereka yang bertaqwa,” ujar Taha.

Di akhir acara, Wawali Mor menyerahkan bantuan Rp20 juta untuk pembangunan masjid serta memberikan bingkisan untuk jamaah kurang mampu. Serta perayaan HUT ke-47, Lurah Buha Jen Eva Wentinusa. Tampak hadir, Asisten I Micler Lakat, sejumlah kepala perangkat daerah, forkopimda, Camat Mapanget Reyn Heydemans bersama para lurah. (get)