MANADO –Nestlé KOKO KRUNCH menggelar Koko Olimpiade di 45 kota, kali ini mampir di Kota Manado.

Event ini dirancang untuk membangun kebiasaan sarapan sehat sejak dini melalui kegiatan-kegiatan yang edukatif dan menyenangkan bersama keluarga.

Business Executive Officer of Nestlé Breakfast Cereals Indonesia Alaa Shaaban mengatakan, di tahun ke-17 penyelenggaraannya, Koko Olimpiade telah diikuti oleh lebih dari 200.000 anak di 80 kota di Indonesia.

Tahun ini, sebanyak 45.000 peserta di 45 kota akan mengikuti berbagai kegiatan, salah satunya lomba menggambar dan mewarnai. Para pemenang lomba di tiap kota akan maju ke tahap grand final pada November 2018.

Pemenang di tahap grand final berkesempatan untuk menikmati perjalanan bersama keluarga ke Legoland Resort, Malaysia.

“Di samping sebagai wadah bagi anak-anak untuk mengasah kreativitas melalui lomba menggambar dan mewarnai, Koko Olimpiade juga menghadirkan seminar bagi orang tua untuk semakin memperluas pengetahuan mereka mengenai pentingnya sarapan dengan gizi lengkap dan seimbang yang dipandu oleh ahli gizi,” jelas Shaaban, Kamis, 20/9/2018.

Selain menawarkan kebaikan kandungan nutrisi dari gandum utuh, Nestlé Breakfast Cereal juga berusaha untuk membantu keluarga Indonesia menikmati sarapan yang praktis. Sejak 2008, kami telah menghadirkan KOKO KRUNCH Combo Pack, sereal dalam kemasan mangkuk yang dilengkapi dengan susu bubuk DANCOW serta sendok.

“Inovasi ini diharapkan  dapat menjawab beberapa hambatan yang seringkali dihadapi oleh keluarga Indonesia dalam mengonsumsi sarapan seperti kurangnya waktu untuk menyiapkan makanan, terlambat bangun, tidak lapar atau tidak selera makan di pagi hari,” lanjut Shaaban.

“Kami berharap upaya ini dapat semakin mendorong keluarga Indonesia untuk menerapkan kebiasaan sarapan pagi yang sehat dan bergizi sehingga dapat terwujud masyarakat yang sehat, dan produktif,” sambungnya.

Sementara itu, Ahli gizi  Ali Khomsan mengatakan,  sarapan lebih dari sekedar rutinitas untuk memulai hari. Sarapan adalah fondasi untuk meraih masa depan yang lebih baik. Oleh karena itu, sangatlah penting untuk mengonsumsi sarapan dengan gizi lengkap dan seimbang berupa karbohidrat, protein, vitamin, mineral dan serat untuk menunjang produktivitas sepanjang hari.

“Kita bisa mendapatkan kandungan nutrisi dan kebaikan gandum utuh salah satunya dalam sereal. Sereal yang terbuat dari gandum utuh memiliki kandungan serat yang tinggi sehingga dapat membantu menjaga kesehatan usus dan proses pencernaan. Di samping itu, serat juga dapat mengurangi risiko obesitas, diabetes dan penyakit jantung koroner,” tambahnya. (stenly sajow)