MANADO-Asosiasi Perguruan Tinggi Swasta Indonesia (Aptisi) Sulawesi Utara (Sulut) akan menggelar kegiatan Seminar Nasional dengan menghadirkan sejumlah narasumber (narsum) ternama di Hotel Peninsula Manado, 11 Oktober mendatang.
Ketua Aptisi Sulut Olfi Lomboan mengatakan, jumlah peserta yang hadir diperkirakan 300 orang dari dalam dan luar daerah Sulut.
“Ada banyak pesertanya. Umumnya yang akan hadir dari kalangan akademisi,” kata Lomboan, Senin (1/9/2018).
Lanjut dia, seminar yang mengambil sub tema “Peningkatan Kualitas SDM dan Daya Saing Dalam Membangun Industri 4.0 Menghadapi Era Disrubtion” akan menghadirkan sejumlah narsum yakni Menristek Dikti, Kepala L2 Dikti Wilayah IX Sulawesi, Wali Kota Bitung dan Ketua Aptisi Pusat.
“Kita juga mengundang narsum lainnya yakni Gubernur Sulut, Gubernur Gorontalo dan Gubernur Papua. Seminar ini kita upayakan akan mengundang moderator Najwa Sihab. Hingga kini kita terus koordinasikan persiapannya,” tandas Lomboan. (Ivo)
Tinggalkan Balasan