MANADO–Cuaca ekstrem yang terjadi di wilayah Kota Manado Jumat (28/12/2018) sejak pagi hingga malam tidak menganggu jadwal penerbangan di Bandara Sam Ratulangi Manado.

Communication & Legal Section Head Angkasa Pura I Bandara Sam Ratulangi Manado, Angga Maruli menerangkan, hujan dan angin kencang yang melanda Kota Manado tidak menganggu operasional penerbangan. “Hari ini belum ada yang cancel karena bad weather,” ujar Angga, Jumat (28/12/2018).

Menurut Angga, jika ada penerbangan yang tertunda itu bukan semata akibat cuaca buruk. “Kalau ada yang cancel atau delay karena alasan operasional,” tuturnya.

Namun, kata Angga, pada Kamis (27/12/2018) ada satu penerbangan Lion Air yang RTB (Return To Base).

Yakni, Lion JT 778 rute Ujung Makassar- Manado. Pesawat tersebut kembali ke Makassar karena cuaca buruk. “Seharusnya, jadwal tiba pada pukul  13.55 WITA, tapi  karena RTB akhirnya landing pukul 19.31 WITA,” jelasnya. (stenly sajow)