MANADO – Pemerintah Provinsi Sulawesi Utara (Sulut) melalui Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) bergerak cepat menyalurkan bantuan bagi masyarakat yang terdampak banjir bandang di Kabupaten Kepulauan Sangihe.
Kepala BPBD Sulut Joy Oroh mengatakan, bantuan beserta tim BPBD Sulut telah dikirimkan melalui jalur laut.
“Kita telah kirimkan bantuan berupa beras, ikan kaleng, supermie, matras, tikar plastik dan selimut,” ungkap Oroh, Jumat (3/1/2020).
Dia mengatakan, Gubernur Olly Dondokambey dan Wakil Gubernur Steven Kandouw (OD-SK) menginstruksikan pihaknya untuk bergerak cepat dalam tanggap bencana, termasuk menyalurkan bantuan bagi korban bencana.
“Ini bantuan awal Pemprov Sulut agar masyarakat yang terdampak bencana di Sangihe bisa terbantukan,” tuturnya.
Oroh menyebut, sejauh ini pihaknya terus berkoordinasi dengan BPBD Sangihe untuk meng-update kondisi terkini.
“Kita terus koordinasi untuk mengetahui perkembangan di Sangihe,” ujarnya.
Dia mengimbau masyarakat agar tetap waspada selama musim hujan berlangsung. Apalagi sesuai informasi BMKG, sejumlah wilayah di Sulut masih akan diguyur hujan hingga beberapa hari kedepan.
“Tetap waspada. Apalagi warga yang  tinggal di bantaran sungai dan perbukitan. BPBD kabupaten/kota diharapkan cepat tanggap bencana dan rutin berkoordinasi dengan BPBD Sulut,” tandasnya. (rivco tololiu)