MANADO – Pasangan Calon Gubernur (Cagub) dan Calon Wakil Gubernur (Cawagub) Sulawesi Utara (Sulut), Olly Dondokambey-Steven Kandouw tiba di Kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) Sulut di Jalan Diponegoro, Kelurahan Mahakeret Timur, Kota Manado, sekira pukul 10.00 WITA, Jumat (4/9/2020).
Keduanya menggunakan sepeda dari kediaman Olly Dondokambey di Desa Kolongan, Kecamatan Kalawat, Kabupaten Minahasa Utara (Minut).
Olly-Steven menyelesaikan perjalanan sekira 45 menit menempuh rute dengan sepeda dari Minut ke Manado.
Keduanya tiba tepat waktu untuk mendaftar yang langsung disambut para kader dan simpatisan PDI Perjuangan yang menunggu sejak pagi di Kantor KPU Sulut.
“Luar biasa semangat yang ditunjukkan pak Olly Dondokambey dan Steven Kandouw. Keduanya sudah membuktikan sebagai pemimpin hebat dengan semangat tinggi untuk Sulut maju. Lanjutkan! ,” ungkap Melky Parengkuan, salah satu kader PDIP yang menyambut kedatangan Olly-Steven.
Para pengurus partai pendukung baik Perindo, Gerindra, PSI, PKB dan PPP ikut menyambut dengan antusias Olly-Steven yang tampil beda.
Saat tiba di Sekretariat KPU Sulut, Olly-Steven wajib menjalankan protokol kesehatan dengan cek suhu tubuh, cuci tangan dan menggunakan masker.
Para undangan yang hadir pesertanya dibatasi saat masuk ke dalam ruangan. Para kader, simpatisan dan pendukung, pun tetap semangat menunggu di luar Kantor KPU. (rivco tololiu)
Tinggalkan Balasan