ONDONG – Wakil Bupati Kepulauan Siau Tagulandang Biaro (Sitaro) Jhon Palandung pimpin apel gelar pengamanan perayaan Jumat Agung dan Paskah, di Terminal Ulu Kecamatan Siau Timur, Kamis (1/4/2021) sore. Pada kesempatan tersebut, mengatakan, pada perayaan Jumat Agung dan Paskah aktivitas masyarakat meningkat. Di sisi lain, aksi teror bom patut diwaspadai dengan adanya aktivitas tersebut.
“Peran pihak keamanan baik kepolisian dan TNI sangat diperlukan untuk profesional dan humanis dalam menjaga keamanan di 125 gereja tersebar di Sitaro,” tegas dia. Palandung mengungkapkan, dalam perayaan umat nasrani ini warga tetap memperhatikan protokol kesehatan.
“Jangan sampai seusai perayaan keagamaan ini timbul klaster baru. Marilah kita tetap memperhatikan protokol kesehatan dalam merayakan Jumat Agung dan Paskah,” ungkapnya lagi.
Sementara itu, Kapolres Sitaro AKBP Hansjen Ratag, mengajak peran serta warga apabila ada kehadiran orang asing yang tidak jelas segera melapor ke pihak keamanan.
“Mari kita sama jaga Kepulauan Sitaro tetap aman,” ajak dia. Ratag menjamin pelaksanaan perayaan Jumat Agung dan Paskah di Sitaro berlangsung kondusif.
“Sehari sebelum Jumat Agung dan sesudah Paskah kita akan memperketat penjagaan. Para personil satu jam sebelum ibadah dimulai petugas sudah ada digereja untuk melakukan sterilisasi,” pungkasnya. (Jackmar Tamahari)
Tinggalkan Balasan