MANADO – Gubernur Olly Dondokambey dan Wakil Gubernur Steven Kandouw hadir dalam puncak peringatan Hari Anak Nasional (HAN) tahun 2021 tingkat Provinsi Sulut di Manado, Rabu (4/8/2021).

Kegiatan yang digelar Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Daerah (P3AD) Provinsi Sulut tersebut, berlangsung dengan penerapan ketat protokol kesehatan (Prokes) Covid-19.

Pun para peserta dari kabupaten/kota ikut hadir secara virtual.

Kepala Dinas P3AD dr Kartika Devi Tanos dalam laporannya memaparkan tentang maksud dan tujuan serta rangkaian kegiatan yang digelar sebelumnya.

“Intinya, momentum HAN 2021 ini, menjadi motivasi bagi kita sekalian baik orang tua, pemerintah dan stakehokder untuk menjaga anak-anak kita di masa pandemi Covid-19,” ungkapnya.

Kesempatan itu, Gubernur Olly Dondokambey mengukuhkan Rita Tamuntuan sebagai Ketua Mama Penting atau Mama Peduli Stunting.

“Kiranya hadirnya “Mama Penting” dapat mendorong bersama untuk mempercepat penanganan stunting di Provinsi Sulut,” harap orang nomor satu di Bumi Nyiur Melambai tersebut.

Menariknya, Gubernur Olly Dondokambey dan Wakil Gubernur Steven Kandouw berkesempatan berdialog bersama sejumlah anak dari perwakilan daerah di Sulut lewat video conference (vidcon).

Gubernur juga kesempatan itu melakukan Deklarasi Stop Perkawinan Anak. (rivco tololiu)