MANADO – Wakil Gubernur Sulawesi Utara (Sulut) Steven Kandouw mengakui lingkungan yang bersih akan berdampak baik bagi kesehatan masyarakat.
Pesan edukasi terkait lingkungan tersebut selalu disampaikannya melalui aku media sosial (medsos) baik facebook dan instagram.
Seperti terlihat di postingan video Steven Kandouw pada Minggu (17/10/2021).
Dalam video itu, Kandouw mengimbau agar semua masyarakat menjaga lingkungan sekitar.
Ia menulis untuk tidak membuang sampah sembarangan apalagi di parit atau sungai.
Selain itu, semua pihak dimintanya mengambil peran dalam memelihara lingkungan.
Sebab kata Steven, kesadaran penuh menunjukkan kepedulian terhadap area tempat tinggal.
“Lingkungan bersih beking torang jadi nyaman mo tinggal akang, asik beraktifitas dan interaksi antar warga terjalin baik,” tulisnya.
Mantan Ketua DPRD Sulut ini juga mengajak kepada siapa saja untuk menanam pohon atau tumbuhan lainnya. Tujuannya agar meneduhkan, menyejukkan dan membuat asri rumah.
“Kebersihan adalah pola pikir. Kebiasaan positif membuat pikiran bahagia. Tubuh sehat serta menyenangkan,” tandasnya. (rivco tololiu)
Tinggalkan Balasan