MANADO – Produsen peralatan rumah tangga dari Italia, Modena, menggelar demo masak (cooking demo) di Best Western Lagoon Hotel Manado, pada Kamis (31/3/2022) lalu
Modena menggandeng Chef Arther yang merupakan in House Chef dari Four Points by Sheraton Manado untuk membuat 3 macam hidangan Canape, yakni salah satu jenis hidangan cold open dengan ukuran dan bentuk yang agak kecil dan menarik.
Branch Manager Modena Cabang Manado, Riady Djabarullah mengatakan demo masak ini merupakan salah satu upaya dari Modena untuk mengedukasi para pelanggan di Kota Manado agar lebih mengenal berbagai produk Modena, terutama dari lini cooking.
“Modena terkenal dengan kompor. Yang muncul di benak ibu-ibu bahwa Modena itu mahal, tapi sekarang kami ciptakan produk dengan harga di bawah 1 jutaan sehingga bisa dijangkau oleh ibu rumah tangga,” ujar Riady.
Dalam demo masak ini, kata Riady, pihaknya menggunakan kompor PC 2721. Kompor portable berteknologi tinggi ini merupakan terobosan Modena dengan desain dua tungku dan bodi atas yang terbuat dari tempered glass.
“Keunggulan produk ini mudah untuk mengecek temperatur, daya, dan kode error saat penggunaan, serta mudah digunakan melalui panel kontrol yang intuitif. Fitur black crystal glass top plate berupa permukaan kaca premium, memastikan ketahanan yang sangat baik dan pembersihan yang mudah setelah digunakan,” kuncinya.
Adapun dalam kegiatan yang digelar tersebut, ikut hadir ibu-ibu PKK dari beberapa kelurahan di Kota Manado, perwakilan Pemuda Pancasila, serta awak media.(Fernando Rumetor)
Tinggalkan Balasan