Prince Rafa, Anak Muda Manado Yang Melejit Karena Punya Jiwa Sosial Tinggi

oleh
Prince Rafa saat membagikan bantuan kepada masyarakat Tagulandang yang terkena musibah erupsi Gunung Ruang. (FOTO: istimewa)

NAMA Prince Rafa baru-baru ini melejit di media sosial Instagram maupun Tiktok, terlebih di ‘fyp’ anak muda Kota Manado, Sulawesi Utara.

Bagaimana tidak, Rafa sapaan akrabnya, sering membagikan konten saat dirinya bagi-bagi rejeki kepada pengguna jalan, sopir angkutan umum, hingga ojek online.

Pertanyaan khas yang sering terlontar dari dirinya ialah ‘1+1=?’, sembari dirinya memberi uang kepada mereka yang menjawab.

Tak hanya bagi-bagi rejeki saja, ternyata Rafa juga memiliki jiwa sosial yang tinggi. Baru-baru ini dirinya bersama influencer Didi Roa berinisiatif membantu masyarakat Tagulandang yang terdampak musibah erupsi Gunung Ruang.

“Kiranya bantuan yang kita berikan bisa menjadi berkat dan dapat membantu teman-teman semua,” kata Rafa yang baru berusia 19 tahun ini.

Soso Prince Rafa. (FOTO: istimewa)

Anak muda yang masih duduk di bangku perkuliahan ini pun bisa menjadi inspirasi bagi anak muda lainnya di Kota Manado.

Meski terbilang masih muda, tetapi Rafa sudah menunjukkan jiwa sosial yang tinggi, yang ternyata hal tersebut turun dari sang orang tua yang juga suka membantu sesama.

Rafa hingga saat ini terus memegang teguh filosofi kebajikan dan kebaikan hati. Dirinya berfokus pada nilai, bukan hanya keuntungan semata.

“Disisi lain aku juga hobi belajar bisnis dan main saham. Ya cita-cita kedepan semoga bisa punya perusahaan dengan value Unicorn,” ucapnya.

Rafa pun mengajak anak muda di Kota Manado untuk bisa peka dengan lingkungan sekitar dan bisa bermanfaat bagi masyarakat. (Fernando Rumetor)