MANADO – Maskapai Tiongkok, Lucky Air, resmi membuka rute baru dari Bandara Sam Ratulangi (Samrat) Manado menuju Kunming Changsui International Airport, di China.
Penerbangan perdana Lucky Air dilakukan pada Selasa (18/0/2025) kemarin. Pesawat Air bus A320 Neo dari Kunming Changsui International Airport, mendarat mulus di Bandara Sam Ratulangi Manado, pada pukul 21.25 WITA.
Pesawat dengan nomor penerbangan 8L846 ini mengangkut sebanyak 152 orang penumpang. Rencananya rute baru ini akan beroperasi 3 kali dalam seminggu.
General Manager Bandara Samrat, Maya Damayanti, mengatakan ini adalah momen istimewa bagi Manado sebagai destinasi pariwisata dunia selain Bali, sekaligus merupakan langkah penting dalam memperkuat konektivitas udara dengan China dan negara-negara lainnya.
“Kami berharap kedepan pesawat dari Kunming ini akan menjadi salah tujuan pariwisata yang menghubungkan ke negara-negara sekitar dan Sam Ratulangi tentunya sudah siap dengan kapasitas terminal 6 juta penumpang dan operasional hour 24 jam serta memiliki 22 parking stand,” ujar Maya.
Menurut dia, dalam 2 tahun terakhir turis asing sudah mulai ramai ke Sulut, seiring pembukaan beberapa rute baru oleh maskapai asal China, yaitu China Southern dari Guangzhou, Lion Air penerbangan dari Fuzhou Changle International Airport dan yang terbaru adalah Lucky Air dari Kunming Changsui International Airport.
“Dari data kedatangan di akhir tahun 2024, tercatat turis asal China mendominasi jumlah kedatangan ke turis asing ke Sulut, dengan persentase sebesar 67,66 persen dari keseluruhan turis mancanegara yang masuk melalui Bandara Samrat,” tuturnya. (Fernando Rumetor)
Tinggalkan Balasan