MANADO — Melanjutkan langkah ekspansi nasionalnya, BYD Haka Auto kembali memperkuat komitmen menghadirkan mobilitas ramah lingkungan dengan meresmikan dealer BYD Haka Manado yang berlokasi di kawasan Ring Road, Kota Manado, Selasa (4/11/2025).
Pembukaan dealer ini menjadi tonggak penting bagi perluasan jaringan Haka Auto di kawasan timur Indonesia, khususnya di Pulau Sulawesi, sekaligus mempertegas posisi perusahaan sebagai mega dealer resmi BYD di Tanah Air.
Setelah membuka dealer di Palu sehari sebelumnya, kehadiran Haka Auto di Manado menjadi langkah strategis dalam menjangkau pasar potensial dengan pertumbuhan ekonomi dan dukungan kuat terhadap energi bersih.
“Manado memiliki potensi luar biasa sebagai kota dengan infrastruktur dan pertumbuhan ekonomi yang maju di kawasan timur Indonesia,” ujar Hariyadi Kaimuddin, CEO Haka Auto.
“Kehadiran BYD Haka Manado merupakan bagian dari komitmen kami untuk menghadirkan kendaraan listrik BYD yang canggih, efisien, dan berkelanjutan lebih dekat kepada masyarakat Sulawesi Utara,” ungkapnya.
Hariyadi menegaskan, Haka Auto berkomitmen memperluas akses terhadap kendaraan listrik ke berbagai daerah agar transformasi menuju mobilitas hijau tidak hanya terfokus di Pulau Jawa.

“Kami percaya perubahan menuju masa depan yang bersih dan cerdas harus dimulai dari semua wilayah. Karena itu, kami hadir di Manado bukan hanya membawa produk, tapi juga membawa visi masa depan yang lebih hijau untuk Indonesia,” tambahnya.
Dealer BYD Haka Manado hadir dengan fasilitas lengkap 3S (Sales, Service, Spare Parts) dan dilengkapi area showroom modern yang menampilkan jajaran mobil listrik unggulan BYD seperti BYD Seal, BYD Atto 3, BYD Dolphin, BYD M6, BYD Sealion 7, hingga BYD Atto 1.
Seluruh model tersebut dikenal berkat performa tinggi, teknologi baterai efisien, serta desain modern yang menarik minat konsumen di seluruh Indonesia.
“Kami ingin pelanggan di Manado menikmati pengalaman layanan premium yang sama seperti di dealer besar lainnya. Mulai dari test drive, konsultasi pembelian, hingga layanan purna jual—semuanya kami hadirkan dalam satu tempat,” ungkap Aswan Amiruddin, General Manager Marketing, Sales & After Sales Haka Auto.
Ia menambahkan, kehadiran dealer BYD Haka Manado diyakini akan menjadi pemicu meningkatnya minat masyarakat Sulawesi Utara terhadap kendaraan listrik serta memperkuat ekosistem EV (Electric Vehicle) di kawasan tersebut.
Dengan peresmian ini, BYD Haka Auto terus memperluas jaringannya di wilayah timur Indonesia dan berkontribusi nyata dalam mendukung program pemerintah menuju Net Zero Emission 2060 melalui percepatan adopsi kendaraan listrik nasional.
Komitmen Haka Auto di Industri EV Nasional
Sebagai mega dealer resmi BYD dan DENZA, Haka Auto terus memperkuat eksistensinya dengan menghadirkan kendaraan listrik berkualitas dan memperluas jaringan layanan di berbagai kota besar Indonesia.
Hingga kini, Haka Auto mengelola dua outlet DENZA dan sebelas outlet BYD yang tersebar diberbagai daerah di Indonesia, antara lain:
- DENZA Haka Pluit – Jl. Pluit Selatan Raya No.8A 2, Jakarta Utara (0811-7777-7234)
- DENZA Haka Surabaya – Ciputra World Surabaya, Jawa Timur
- BYD Haka Cibubur – Jl. Alternatif Cibubur No. 41, Bekasi, Jawa Barat (0811-9000-0195)
- BYD Haka Bintaro – Jl. Boulevard Raya CBD Bintaro Sektor 7, Tangerang Selatan (0811-1122-266)
- BYD Haka Pejaten – Jl. Hajjah Tutty Alawiyah No.8-9, Jakarta Selatan (0811-6666-6234)
- BYD Haka Kebon Jeruk – Jl. Panjang No.16, Kedoya, Jakarta Barat (0811-5555-5234)
- BYD Haka Karawaci – Supermal Karawaci, Kabupaten Tangerang (0811-8888-4234)
- BYD Haka Karebosi – Jl. Jenderal Ahmad Yani No.15, Makassar (0812-6635-8999)
- BYD Haka Suprapto – Jl. Jaksa Agung Suprapto No.85, Malang (0813-9974-6999)
- BYD Haka Balikpapan – Jl. Ruhui Rahayu No.124, Balikpapan (0811-9000-0197)
- BYD Haka Palu – Jl. R.E. Martadinata, Talise, Palu – Sulawesi Tengah
- BYD Haka Manado – Jl. Ring Road, Paniki Bawah, Mapanget, Manado – Sulawesi Utara (0811-44444-234)
- BYD Haka Kendari – Jl. Malaka, Kendari – Sulawesi Tenggara
Untuk informasi lebih lanjut, masyarakat dapat menghubungi Haka Careline di nomor 0811-8888-8234. (nando/*)


Tinggalkan Balasan