Dia menegaskan, sikap memilih mendukung Jokowi-Ma’ruf di Pemilihan Presiden (Pilpres) 2019 bukan tanpa alasan. Menurut dia, Presiden Jokowi sudah menunjukan kinerja yang maksimal dalam menopang pembangunan daerah, termasuk yang dirasakan masyarakat di Kabupaten Talaud saat ini.

Sewaktu saya menjabat Bupati Talaud, saya pernah mengusulkan pembangunan bandara dan jalan lingkar. Itu semua diwujudkan di pemerintahan Jokowi,” ungkapnya.

Dia menuturkan, penyataan mendukung Jokowi-Ma’ruf sudah disampaikannya sejak bulan lalu kepada media. Dirinya pribadi bersama keluarga dan konstituen akan berjuang bersama memenangkan Jokowi-Ma’ruf di Piplres 2019.

Saya mendukung Jokowi dengan tulus tanpa harus masuk tim pemenangan,” tandas Elly Lasut.

Pengamat politik dan pemerintahan Sulut, Alvon Kimbal menilai, pernyataan sikap yang ditunjukan Elly Lasut memang sangat beralasan.

Dari sisi politik, pastinya Elly harus membuat pilihan yang tentu sesuai dengan pertimbangan politiknya akan berdampak baik. Elly juga sudah memikirkan semua konsekuensi, terutama dari partainya sendiri yakni Partai Berkarya,” ungkap Kimbal. (ivo)