BITUNG – Wali Kota Bitung Max Lomban didampingi unsur Forkopimda melalukan rapat secara virtual dengan para menteri di BPU Kantor Wali Kota Bitung, Jumat (17/4/2020).

Dalam rapat tersebut mengevaluasi penggunaan anggaran untuk kebutuhan daerah serta dampak ekonomi, dampak perindustrian dan perdagangan dan penanganan kesehatan dalam pencegahan Covid -19.

Menteri Dalam Negeri (Mendagri), Tito Karnavian pun menyampaikan terkait tata cara refocusing dan realokasi APBD Tahun Anggaran 2020. “Dari poin-poin yang disampaikan Kemendagri, selaku Wali Kota Bitung, tentunya kami akan terus berupaya dalam melakukan penanganan dan pencegahan Covid-19, serta terus berkoordinasi dengan unsur Forkopimda dan dinas terkait. Karena itu, kami minta masyarakat tetap patuhi anjuran pemerintah, yakni jaga jarak, pakai masker, cuci tangan, hindari perkumpulan dan terus berdoa,”ujarnya.

Hadir bersama Lomban, Ketua DPRD Kota Bitung Aldo N Ratungalo, Kapolres Bitung AKBP FX Winardi Prabowo, Sekretaris Kota Bitung Audy Pangemanan, Asisten III bersama jajaran terkait dil ingkup Pemkot Bitung. Sementara, dalam rapat virtual tersebut dilakukan bersama Menteri Keuangan, Menteri Kesehatan, Menteri Desa PDTT, Menteri Sosial, Menteri Koperasi dan UMKM, Sekjen Kemnaker, Prima DJPK, Ketua Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid -19 dengan gubernur, bupati/wali kota juga Ketua DPRD provinsi dan kabupaten/kota se-Indonesia. (Yappi Letto)