MANADO – Ketua DPR RI Puan Maharani melakukan kunjungan kerja ke Provinsi Sulawesi Utara (Sulut), Rabu (9/2/2022).

Kunjungan kerja ini bertepatan dengan acara puncak Hari Pers Nasional (HPN) tahun 2022 yang digelar di Kota Kendari.

Puan Maharani didampingi Gubernur Sulut Olly Dondokambey mengikuti secara virtual peringatan HPN yang dihadiri langsung Presiden Joko Widodo (Jokowi).

“Saya dari Morotai sebelum ke Manado. Jadi, saya tadi mengikuti puncak acara HPN secara virtual,” ungkap Puan Maharani kepada para awak media di Kantor Gubernur Sulut.

Ia mengatakan, pers mempunyai peran penting dan menjadi sumber inspirasi bangkit dari pandemi dengan cara menyiarkan berita yang akurat dan menggugah persatuan terkait upaya menangani Covid-19.

Puan sangat berharap, peringatan HPN tahun 2022, pers dapat terus menjalankan peran mengedukasi masyarakat dan menangkal hoaks.

“Misalnya kebohongan-kebohongan tentang vaksinasi. Pers ikut memberikan pemahaman kepada masyarakat tentang perlunya vaksinasi untuk melawan pandemi,” ujarnya.

Ia juga berpesan kepada semua kepala daerah di Sulut agar terus mempercepat pelaksanaan vaksinasi bagi masyarakat.

“Saya juga tadi pantau vaksinasi kepada anak. Ini harus kita dorong bersama, karena diprediksi minggu kedua dan ketiga Februari ini, kasus Covid-19 akan melonjak,” tandasnya. (rivco tololiu)