BOLTIM
– Bupati Sam Sachrul Mamonto menghadiri peresmian Gedung baru Kantor Kejaksaan Negeri Kotamobagu di Kota Kotamobagu, Kamis (7/03/2024). Gedung tersebut diresmikan langsung oleh Kepala Kejaksaan Tinggi (Kejati) Sulawesi Utara (Sulut) Andi Muhammad Taufik, dengan penandatanganan prasasti dan gunting pita.

Dalam sambutannya, Andi mengatakan, pembangunan kantor ini adalah bentuk dukungan Pemkot Kotamobagu kepada Kejaksaan Negeri Kotamobagu. Ia juta mengucapkan terimakasih kepada para pimpinan daerah Bupati dan Walikota, serta TNI Polri yang turut hadir dalam acara tersebut. “Atas nama pribadi, saya ucapkan terima kasih telah memberikan support atas pembangunan kantor ini. Semoga gedung baru ini bermanfaat bagi seluruh jajaran kejaksaan dalam beraktifitas,” ujar Andi.

Ia juta berpesan, dengan adanya kantor baru tersebur, Kejaksaan Negeri Kotamobagu diharapkan mampu meningkatkan kinerja Korps Adhiyaksa terhadap perkara-perkara di tengah masyarakat, agar mendapatkan penanganan yang seadil-adilnya.

“Infrastruktur yang memadai menjadi salah satu faktor pendukung terlaksananya peradilan modern, untuk mencegah terjadinya persepsi korupsi dan gratifikasi. Mari kita jaga bersama gedung ini dengan baik, serta pemanfaatannya,” pungkasnya. (Novianti Kansil)