RATAHAN-Komisi Pemilihan Umum (KPU) Minahasa Tenggara secara maraton menggelar Bimbingan Teknis (Bimtek) bagi jajaran adhoc Panitia Penyelenggara Kecamtan (PPK) dan Panitia Pemungutan Suara (PPS) dalam satu pekan terakhir ini.
Adapun kegiatan tersebut digelar dengan memfokuskan pada gelaran Pencocokan dan Penelitian (Coklit) Daftar Pemilih pada Pilkada Kabupaten Minahasa Tenggara.
Ketua KPU Minahasa Tenggara Otnie Tamod kepada wartawan menuturkan, Penyusunan Daftar Pemilih menjadi urgensi dalam Bimtek. Terlebih setelah dibentuknya petugas Pemutahiran data pemilih yang sudah akan langsung bekerja.
“Jadi secara berjenjang kita membekali terkait teknis Coklit dari PPK dan PPS. Kita bahkan hampir seminggu ini secara Maraton mengumpulkan penyelenggara adhoc kecamatn dan Desa,” terang Otnie, saat ditemui diselah kegiatan Bimtek di Hotel Swissbel Manado, Jumat, 20/6/2023.
Menurut dia secara teknis pengenalan dan penerapn coklit manual dan elektronik jadi hal yang riseriusi. Dimana jajaran adhoc akan menjadi ujung tombak.
“Dilakukan secara Prosedural dan cermat untuk proses coklit agar harapannya nanti, Daftar Pemilih yang dihasilkan akan lebih valid,” tukasnya.
Dia menambahkan, untuk tahapan Coklit sendiri sesuai tahapan akan dimulai pada 24/6/2023 pekan depan.
“Tahapan ini akan diawali dengan Pelantikan Petugas Pemutahiran Data Pemilih dan mereka ini akan langsung bekerja,” timpalnya.
(Marfel Pandaleke)
Tinggalkan Balasan