MANADO— Penyebaran virus korona (Covid-19) di Provinsi Sulawesi Utara (Sulut) belum menunjukkan penurunan. Hingga Minggu (12/4/2020) ini, Sulut ketambahan dua pasien terkonfirmasi positif sehingga total ada 17 pasien.

Ketua Satgas Covid-19 Sulut dr Debbie Kalalo melalui Juru Bicara dr Steaven Dandel mengungkapkan, kedua pasien tersebut merupakan pasien terkonfirmasi positif ke-16 dan 17 di Sulut.

“Pertama laki-laki umur 72 tahun dengan alamat di Manado, ada riwayat perjalanan dari Jakarta. Kontak erat yang sudah kami identifikasi untuk yang bersangkutan ada 25 orang dan tidak menutup kemungkinan akan terus diperluas,” ungkap Dandel dalam konferensi pers secara daring, Minggu (12/4/2020).

Sementara, untuk pasien yang ke-17, jelas Dandel, adalah pria berumur 45 tahun, alamat Manado dan memiliki riwayat perjalanan yang juga dari Jakarta. “Dan kontak erat dari yang bersangkutan (Pasien ke-17) yang sudah berhasil di-tracing adalah 43 orang,” tukasnya.

Lanjut dia, saat ini jumlah orang dalam pemantauan (ODP) berjumlah 296 orang, sementara untuk pasien dalam pengawasan (PDP) bertambah menjadi 31 orang dengan rincian 20 orang di RSUP Prof Kandou, 2 orang di RS Bhayangkara, 4 orang di RSUD Anugerah Tomohon, dan 5 orang di RS Wolter Monginsidi. “Di rumah singgah sekarang sudah ada sekitar 33 orang yang sementara dipantau, sebagian besar adalah pelaku perjalanan dari daerah dengan transmisi lokal, ada juga ODP yang dipantau di sana (rumah singgah),” papar Dandel.

Adapun, pelaku perjalanan yang berhasil dinotifikasi pada hari Sabtu (11/4/2020) berjumlah 333 orang, sehingga total ada 24.102 yang bisa dinotifikasi oleh Satgas Covid-19 Sulut. (Fernando Rumetor/tr-02)