JAKARTA – Pemerintah memastikan akan melanjutkan Program Kartu Prakerja pada  2021 ini. Pembukaan pendaftaran Kartu Prakerja gelombang 12 pun tinggal menunggu waktu. Nantinya tidak hanya pengangguran yang bisa daftar, tapi para pekerja dibolehkan daftar Kartu Prakerja.

Bantuan Langsung Tunai (BLT) yang didapat dari Program Kartu Prakerja sebesar Rp3,5 juta. Lantas kapan pendaftaran Kartu Prakerja gelombang 12 akan dibuka?

Head of Communication PMO Kartu Prakerja Louisa Tahutu mengatakan, pembukaan pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 12 akan dibuka setelah ada keputusan Komite Cipta Kerja (KCK) yang dipimpin Menteri Koordinator bidang Perekonomian Airlangga Hartarto.

“Pembukaan gelombang 12 akan kami umumkan begitu ada keputusan dari Komite Cipta Kerja (KCK),” kata Louisa di Jakarta, Jumat (12/2/2021).

Bagaimana cara daftarnya?

Sebelum mendaftar pastikan kalian memenuhi syarat seperti.

1. Warga Negara Indonesia (WNI).

2. Berusia di atas 18 tahun.

3. Tidak sedang melakukan kuliah atau sekolah.

4. Bukan merupakan pejabat negara, pimpinan dan anggota DPRD, ASN, TNI, anggota Kepolisian, Kepala desa dan perangkat desa, Direksi, komisaris, dan dewan pengawas pada BUMN/BUMD.

Sumber: Sindonews.com