Dinas Pertanian Sulut Pastikan Stok Beras Aman Hingga Idul Fitri

oleh
Kepala Dinas Pertanian dan Peternakan Sulut, Novly Wowiling. (Foto: Fernando Rumetor)

MANADO – Dinas Pertanian dan Peternakan Provinsi Sulawesi Utara (Sulut) memastikan bahwa stok beras di Bumi Nyiur Melambai sangat siap untuk menyambut bulan Ramadan hingga Idul Fitri nanti.

Kepala Dinas Pertanian dan Peternakan Sulut, Novly Wowiling menyebutkan bahwa stok beras Sulut aman dan produksi beras dari para Petani yang ada di Sulut masih lebih banyak daripada permintaan beras setiap bulannya.

“Masyarakat Sulawesi Utara, secara khusus yang akan merayakan ibadah puasa hingga Idul Fitri, tidak usah khawatir akan ketersediaan beras. Kami pastikan stok beras aman,” ujarnya kepada SINDOMANADO.COM, kemarin.

Dijelaskan Novly, setiap bulannya konsumsi beras di Sulut rata-rata 23.534 Ton. Itu masih lebih rendah daripada produksi beras per bulan, dimana pada bulan Januari 2021 produksi beras tercatat sebanyak 28.791 Ton dan Februari sebanyak 33.467 Ton.

“Dapat dilihat bahwa Petani kita di Sulut masih mampu untuk memenuhi kebutuhan masyarakat. Stok beras milik Bulog pun masih mencukupi hingga tujuh bulan kedepan,” papar Novly saat ditemui di ruang kerjanya.

Berdasarkan data-data tersebut, maka dipastikan bahwa Sulut tak perlu mengimpor dari luar daerah bahkan dari luar negeri. “Produksi beras kita disini itu banyak, sampai bulan Juni 2021 pun masih cukup tersedia di daerah-daerah sentra,” tuturnya.

Disampaikan Novly, hal itu pula yang merupakan harapan dari para Petani agar Sulut tak mengimpor beras dari luar. Dimana produksi beras kita masih sangat mencukupi untuk memenuhi kebutuhan daerah.

Sekadar diketahui, data Badan Pusat Statistik (BPS) Sulut menunjukkan juga bahwa potensi produksi beras pada periode Januari-April 2021 bisa mencapai hingga 55,64 ribu ton. (Fernando Rumetor)