MANADO-Mahasiswa korban bencana alam di Sulawesi Tengah (Sulteng) dari Universitas Tandulako (Untad) Palu, mulai mendaftar mengikuti program “sit in” di Universitas Sam Ratulangi (Unsrat) Manado, Senin (8/10/2018).
Informasi yang didapat bahwa saat ini sudah dua orang mahasiswa asal Untad yang mendaftarkan diri.
“Iya benar sudah ada yang mendaftarkan diri beberapa hari lalu,” ucap Rektor Unsrat Prof Ellen Kumaat melalui Jubir Hezky Kolibu.
Kolibu menerangkan, dalam beberapa hari mendatang diprediksi akan makin banyak mahasiswa yang mendaftar. Sebab, informasi yang beredar banyak mahasiswa Untad yang bertanya-tanya soal cara masuk mengikuti program “sit in” di Unsrat.
Halaman
Tinggalkan Balasan