MANADO – Teknisi sedang bekerja di atas tower Base Transceiver Station (BTS) XL Axiata yang berlokasi di Kelurahan Tanjung Batu, Kecamatan Wanea, Kota Manado, Sulawesi Utara, Sabtu (29/2/2020).
BTS tersebut sudah terfiberisasi bersama ribuan lainnya se-Sulawesi. Fiberisasi merupakan bagian dari peningkatan kualitas jaringan yang dilaksanakan XL Axiata, termasuk memperbesar kapasitas, sebagai persiapan implementasi teknologi 5G di masa mendatang.
Hingga saat ini di seluruh Sulawesi, fiberisasi jaringan XL Axiata sudah terlaksana di sekira 40% dari total BTS yang ada, termasuk yang berada di semua ibukota provinsi dan kota-kota besar.
FOTO-FOTO: FERNANDO RUMETOR/tr-02




Tinggalkan Balasan