Honda DAW Tetap Optimistis di Tengah Pandemi Covid-19

oleh
Kantor Honda DAW Maumbi. (FOTO: Istimewa)

MANADO –  Pandemi Covid-19 menerpa segala lini sektor usaha di Indonesia, khususnya Sulawesi Utara (Sulut). Namun, di tengah keadaan ini, Honda Daya Adicipta Wisesa (DAW) yang merupakan main dealer sepeda motor Honda di Sulut tetap optimistis.

Promotion Section Head Ronald Manueke mengatakan, DAW tetap optimistis untuk menunjukkan eksistensinya sebagai main dealer Honda di Sulut. Kata dia, pihaknya tetap melakukan kegiatan marketing maupun beberapa program pelayanan dan corporate social responbility (CSR). “Kami tetap optimistis, walaupun saat ini kita dihadapkan kondisi yang tidak baik. Namun DAW tetap menunjukkan eksistensinya. Baik di dalam pelayanan kepada konsumen dan kegiatan sosial melalui CSR, seperti yang sudah dilakukan pada beberapa waktu lalu yakni membagikan sembako sebanyak 500 paket yang terbagi dalam dua tahap,”ucapnya, kemarin.

Lanjut Manueke, di tengah pandemi ini juga, DAW memberikan pelayanan terbaik kepada konsumen. “Pelayanan konsumen sangat diprioritaskan, seperti Honda Care yang kemarin telah Re-Launching dan juga ada diskon service untuk motor Honda di bulan ini dengan potongan 15% dan nanti bulan mei akan ada diskon menarik lagi,”ucapnya.

Di momen saat ini, tentunya motor Honda masih menjadi salah satu motor yang sangat diminati untuk dimiliki semua kalangan yang ada di Sulut. Seperti Honda Beat, Honda Vario, dan Honda Scoopy yang menjadi motor kegemaran saat ini untuk warga Sulut.

Untuk mendukung juga program pemerintah, Honda DAW juga memberlakukan beberapa kebijakan seperti diaturnya jam kerja karyawan untuk seminggu hanya tiga kali masuk kantor dan selebihnya kerja di rumah.

Manueke juga menuturkan, kebijakan ini tentunya dilakukan untuk mengikuti kebijakan pemerintah. Selain itu, ia mengatakan, tidak ada pengurangan karyawan di masa pandemi ini. “Walaupun saat ini banyaknya sektor usaha yang melakukan PHK maupun dirumahkannya karyawan mereka karena situasi ekonomi yang tidak baik, Honda DAW tetap menjaga karyawannya untuk tetap bekerja dan eksis walaupun bekerja dari rumah,”ujarnya.

Menghadapi situasi saat ini, pihaknya telah melakukan berbagai strategi khusus, entah dalam sektor usahanya dan program kemanusiaannya. Seluruh diler diimbau untuk bisa menyentuh langsung kepada nilai-nilai sosial yang ada di masyarakat.  (Clay Lalamentik)